Page

Sabtu, 21 April 2012

Bukan Mario Teguh

Ada beberapa hal yang menarik yang bisa saya dapatkan dari mata kuliah Kapita Selekta Pengembangan Kepribadian (KSPK). Diantaranya, di situ saya bisa tahu bahwa hidup itu tidak mudah, tapi manusia harus selalu berjuang untuk mempertahankan hidup. Di mata kuliah itu, saya mendapat banyak kata-kata motivasi yang sangat bermanfaat dalam menjalani proses pembelajaran hidup.

Kata-kata tersebut antara lain adalah sebagai berikut:  
"Tidak ada yang namanya kegagalan, yang ada hanyalah proses pembelajaran"

* Thomas A. Edison gagal 10000 kali untuk menemukan sebuah lampu, dan dia gagal 50000 kali untuk menemukan sebuah aki.
* Kolonel Sanders ditolak oleh 1000 toko sebelum jadi seperti sekarang.
* Henry Ford pernah bangkrut 5 kali sebelum jadi seperti sekarang.
* Kalau ingin sukses, lipat gandakan kegagalan (Thomas Watson, endiri IBM)

"Sebagian besar ketakutan anda adalah sesuatu yang dibuat-buat (fiktif belaka)"

Jadi, jangan pernah takut menjalani hidup ini.

| Free Bussines? |

Tidak ada komentar:

Posting Komentar